Madiun – Bertempat di GCIO Kota Madiun, pada hari ini Selasa 08/08/22 Tim Penggerak PKK Se-Kota Madiun yang dihadiri Kader PKK Pro Sehat Kendali Covid-19 Kelurahan se-Kota Madiun mengikuti Webinar dengan tema “Pembekalan dan Apresiasi kepada Kader PKK Pro Sehat Kendali Covid-19.
Tujuan diadakannya kegiatan pada pagi hari ini adalah untuk meningkatkan kapasitas Kader PKK Pro Sehat Kendali Covid-19. Disini Kader PKK melaksanakan tugas pokok, fungsi dan bisa berperan aktif ikut membantu mengatasi dan mengendalikan penyebaran Covid-19. Dengan harapan akan tercapai apa yang menjadi tujuan dari program kerja.
Adapun yang menjadi narasumber Ketua Bidang Perubahan Perilaku Sonny Harry B. Harmadi, Ketua IV Bidang Kesehatan Keluarga dan Lingkungan TP PKK Pusat Safriati Safrizal, ZA dan Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Letjen TNI Suharyanto.
Dalam paparannya Sonny Harry B. Harmadi menyampaikan bahwa dalam menangani Covid-19 tidak dapat hanya bergantung pada upaya vaksinasi dan pengobatan. Namun upaya penanganan Covid-19 juga harus dimulai dari masyarakat itu sendiri untuk dapat beradaptasi dengan situasi yang baru.
Masyarakat harus menerapkan diantaranya 3M yaitu memakai masker, mejaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun. Selain itu juga melaksanakan 3T yaitu Tes, Telusuri dan Tindak Lanjut. Serta tidak ketinggalan tetap melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat dengan istirahat yang cukup, olah raga teratur, menjaga kesehatan mental dan mengkonsumsi makanan bergizi seimbang.
Diharapkan masyarakat bisa ikut serta berperan aktif dalam mencegah kasus Covid-19 dan diperlukan peran Kader PKK untuk memberikan edukasi kepada masyarakat untuk upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19.
Narasumber kedua yaitu Safriati Safrizal menyampaikan bahwa Kader PKK dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19 antara lain melakukan edukasi ke masyarakat, melakukan kampanye protokol kesehatan dan mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya vaksinasi.
“Kegiatan pembekalan kader PKK dalam upaya pencegahan dan penanggulangan Covid-19 ini sudah sesuai dengan Permendagri No.36 Tahun 2020. Dalam upaya penanggulangan Covid-19, TP PKK juga bekerjasama dengan tim Satgas Covid-19,” tutupnya. (AK)
More Stories
Pokja Sehat Kejuron Semangat Untuk Bangkit Aktif Berkegiatan
VAKSINASI BOOSTER PERTAMA
Pulihlah Kotaku Bersama Kita Halau Virus COVID-19