Diikuti oleh Karyawan PD. Aneka Usaha, simulasi pertolongan pertama kegawat daruratan saat terjadi kebakaran. Diadakan dihalaman Kantor Pemadam Kebakaran jalan Mayjen Sungkono, Rabu 07 Oktober 2020 yang langsung dipandu oleh rekan-rekan DAMKAR kota Madiun. Pada kesempatan ini mengajak untuk selalu bersikap tanggap dan SOP penangganan bila terjadi kebakaran. Selain memberikan materi dalam bentuk teori, DAMKAR juga mempraktekkan cara memadamkan api dengan alat seadanya serta memadamkan api mengunakan APAR (alat pemadam api ringan). Banyak sekali dari Karyawan PD. Aneka Usaha mencoba langsung mempraktekkan cara memadamkan api disaat terjadi kebakaran, yang pada kesempatan ini diharapkan untuk selalu bersikap tenang dan selalu memperhatikan SOP yang telah diajarkan.
More Stories
SIMPOSIUM KARANG TARUNA 2022 KOTA MADIUN
Lomba Go Green and Clean Tingkat Kota Madiun
KLARIFIKASI LAPANG LOMBA DESA DAN KELURAHAN TINGKAT NASIONAL REGIONAL II TAHUN 2022